Senin, 25 September 2017

Naik Rp2.000, Harga Emas Antam Dibanderol Rp616.000/Gram | Rifan Financindo Palembang

Rifan Financindo - PALEMBANG - Harga emas yang dijual PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (Antam) akhirnya naik Rp2.000 per gram. Setelah akhir pekan turun Rp5.000 per gram, harga emas Antam hari ini dijual Rp616.000 per gram dibandingkan harga sebelumnya Rp614.000 per gram. 

Melansir Logammulia, Senin (25/9/2017), harga beli kembali alias buy back turun Rp1.000 per gram menjadi Rp543.000 per gram dari harga sebelumnya Rp544.000 per gram.

Emas Antam ukuran 2 gram diperdagangkan dengan harga sebesar Rp1.192.000, harga emas 2,5 gram dibanderol di Rp1.480.000 dan emas ukuran 3 gram dihargai Rp1.770.000. 

Selanjutnya, harga emas ukuran 4 gram dan 5 gram, masing-masing dibanderol Rp2.348.000 dan Rp2.935.000. Lalu emas ukuran 10 gram dihargai Rp5.795.000. Emas ukuran 25 gram Rp14.350.000, harga emas 50 gram dijual Rp28.550.000 dan emas Antam dengan ukuran 100 gram dihargai Rp56.925.000. 

Selain untuk emas ukuran 250 gram, dijual dengan harga Rp141.925.000 dan emas Antam ukuran 500 gram dijual di harga Rp283.475.000. 

Sedangkan untuk emas batik ukuran 10 gram, dijual dengan harga Rp6.245.000 dan ukuran 20 gram dihargai dengan nilai Rp12.070.000. 

(kmj)
Sumber : Okezone 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar