Kamis, 26 Juli 2018

Rifan Financindo | Gula Pertani Tak Terserap, Bulog Diminta Beli Rp 9.700/Kg

Foto: Ari Saputra 


Rifan Financindo - Petani mengaku pasokan gula nasional dalam keadaan berlebih atau surplus, bahkan mencapai 2,4 juta ton. Pemerintah melalui Perum Bulog pun diminta untuk membeli dengan harga Rp 9.700 per kilogram (kg).

Keputusan tersebut dihasilkan dalam rapat koordinasi di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian pada 17 Juli lalu. Hadir di sana Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman.

Menurut Enggar pihaknya telah memutuskan agar Bulog sebagai operator untuk membeli gula petani yang tidak laku di pasaran dengan harga Rp 9.700 per kilogram (kg).

"(Jadi harganya) Rp 9.700," jelasnya beberapa waktu lalu.

Dihubungi detikFinance, Direktur Operasional dan Pelayanan Publik (OPP) Tri Wahyudi Saleh mengatakan pihaknya telah melakukan pembelian perdana gula petani sebanyak 20 ribu ton. Pembelian tersebut dilakukan di GP Gempol, Jawa Timur.

"Mulai hari ini kita mau eksekusi 20 ribu ton dulu di Gempol, Jawa Timur," ungkapnya, Rabu (25/7/2018).

Ia memperkirakan jumlah gula yang akan diserap mencapai 500 ribu ton hingga April 2019.

"Kita sebenarnya sedang menunggu hitungan pasti gulanya berapa tapi mungkin sekitar 300 sampai 500 ribu ton. Ini sampai April 2019," tutupnya.


Baca Juga :
Sumber: Detik
Akb – rifanfinancindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar