Rifan Financindo Palembang - Bursa Jepang dibuka naik tajam, Rabu (19/6/2019), mengikuti reli yang dicatatkan Wall Street dini hari tadi.
Bursa
Amerika Serikat (AS) melesat kencang setelah Presiden Donald Trump
mengatakan dirinya akan bertemu Presiden China Xi Jinping di sela-sela
pertemuan G20 akhir bulan nanti.
Kabar ini membuat harapan bahwa kedua negara akan mencapai kesepakatan untuk mengakhiri perang dagang AS-China hidup kembali.
Kabar ini membuat harapan bahwa kedua negara akan mencapai kesepakatan untuk mengakhiri perang dagang AS-China hidup kembali.
Indeks acuan Nikkei 225 di Jepang melonjak 1,19% sementara indeks Topix melompat 1,07% di awal perdagangan.
Indeks-indeks Wall Street sendiri mencatatkan penguatan tajam dini
hari tadi. Dow Jones Industrial Average melonjak 1,35%, S&P 500
menguat 0,97%, sementara Nasdaq Composite melesat naik 1,39% di akhir
perdagangan.
Trump menulis di akun Twitter resminya bahwa ia telah berbicara lewat telepon dengan Xi dan hasilnya sangat baik.
"Kami akan bertemu pekan depan di G20 di Jepang. Tim kami akan memulai pembicaraan jelang pertemuan kami," tulisnya.
Pertemuan tingkat tinggi negara-negara kelompok 20 itu akan dimulai pada 28 Juni mendatang. (prm)
Trump menulis di akun Twitter resminya bahwa ia telah berbicara lewat telepon dengan Xi dan hasilnya sangat baik.
"Kami akan bertemu pekan depan di G20 di Jepang. Tim kami akan memulai pembicaraan jelang pertemuan kami," tulisnya.
Pertemuan tingkat tinggi negara-negara kelompok 20 itu akan dimulai pada 28 Juni mendatang. (prm)
Sumber : CNBC
Tidak ada komentar:
Posting Komentar