Senin, 02 April 2018

Indonesia-Belgia Sulap Sampah Jadi Listrik | Rifanfinancindo Palembang

Rifanfinancindo - Palembang –  Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) akan menjalin kerja sama dengan Belgia dalam upaya mengubah sampah menjadi energi.  Bank Sampah akan diproyeksikan sebagai ujung tombak untuk pengumpulan dan pemilahan sampah mulai dari tingkat rumah tangga. 

Saat memenuhi undangan Menteri Energi, Lingkungan, dan Pembangunan Belgia Marie Christine Marghem akhir pekan lalu, Siti sempat mengunjungi unit usaha pengolahan sampah Dufour di Tournai, yang terletak sekitar 63 kilometer dari Brussel.

Di lokasi tersebut dia menyaksikan proses daur ulang sampah menjadi produk-produk daur ulang dan listrik. Sampah yang dipilah terdiri atas metal, nonmetal, kardus, kaca, plastik, elektronik sampah organik, dan sampah untuk RDF.

(kmj)
Sumber : Okezone


Rabu, 28 Maret 2018

Menteri Susi Ingin Bagikan Kaca Mata Renang ke Daerah Pesisir | Rifan Financindo Palembang

Rifan Financindo - Palembang - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti ingin menyebarkan "google" atau kaca mata yang dipakai untuk berenang atau menyelam kepada masyarakat pesisir agar mereka dapat melihat keindahan sumber daya laut Nusantara.

"Mestinya para 'divers' (penyelam) bila ke daerah-daerah juga membawa 'google' ekstra," kata Menteri Susi di Jakarta, Rabu (28/3/2018).

Menurut Susi Pudjiastuti, kaca mata renang ekstra itu seharusnya dibagikan gratis kepada warga terutama anak-anak di daerah tersebut. Hal itu, ujar dia, agar mereka dapat menyelam dan melihat indahnya keragaman laut sehingga lebih tertarik untuk menjaga serta melestarikannya.

Dengan menimbulkan kesadaran terhadap keanekaragaman hayati, maka juga ada nilai-nilai pendidikan yang terserap oleh anak-anak itu. Untuk itu, ia mengajak berbagai pihak untuk mengumpulkan kaca mata renang bekas untuk anak-anak di kawasan pesisir di Tanah Air.

"Berikan 'google' kepada warga agar mereka mengetahui bahwa isi laut bukan hanya komoditas saja," ucapnya.

Menteri Susi mengemukakan, bila ada turis yang mampu menyewa kapal untuk menyelam di tengah laut, maka tentu bukanlah hal yang sukar juga untuk mendonasikan sejumlah kaca mata renang bekas.

Dia juga mengungkapkan keinginannya untuk mendirikan semacam balai yang di dalamnya ada televisi sehingga anak-anak di daerah itu juga dapat menonton siaran yang edukatif terkait pengelolaan sumber daya laut.

Menteri Susi juga mengingatkan bahwa Presiden Joko Widodo dalam sejumlah kesempatan juga telah menyatakan bahwa laut merupakan masa depan bangsa Indonesia.
 (feb)
(rhs)


Sumber : Okezone



Selasa, 27 Maret 2018

Rupiah di Tahun Depan Diramal Rp13.700/USD | PT Rifan Financindo Palembang

PT Rifan Financinndo - Palembang - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) memperkirakan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS mencapai kisaran Rp13.500-Rp13.700, melemah dibandingkan target dalam APBN 2018 Rp13.400 per USD. 

Hal tersebut disampaikan Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro di depan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) terkait Rancangan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2019 di Gedung DPD, Senayan, Jakarta, Selasa (27/3/2018).

"Nilai tukar di 2019 diperkirakan Rp13.500 sampai Rp13.700. Ini memang ranahnya Bank Indonesia, tapi kami bisa sampaikan kenapa range yang diusulkan itu seolah-olah melemah dibandingkan 2017 maupun tahun ini," ujar Bambang.

Bambang melanjutkan, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS memang tengah di bawah tekanan karena penguatan mata uang dolar AS dan rencana Bank Sentral AS The Federal Reserve yang masih akan menaikkan tingkat suku bunga acuan. 

The Fed dalam pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) beberapa hari yang lalu memutuskan untuk menaikkan tingkat suku bunga acuan atau Fed Fund Rate sebesar 25 basis poin. Dengan demikian, saat ini Fed Fund Rate berada pada kisaran 1,5%-1,75%.
"Tingkat bunga acuan di AS diperkirakan di akhir 2019 sudah mencapai 3%. Kalau tingkat bunga di AS sudah 3%, sedangkan di Indonesia sekarang 4,25%, kita bisa bayangkan bagaimana capital outflow yang akan terjadi," kata Bambang.

Menurut Bambang, bagaimanapun di dunia saat ini investasi yang paling aman dalam mata uang adalah dolar AS. Sedangkan instrumen investasinya yaitu dalam bentuk surat utang jangka pendek (treasury bill) yang diterbitkan pemerintah AS.

"Jadi bisa dibayangkan, jika tingkat bunga di AS naik, otomatis flow-nya itu bukan dari AS ke negara lain, tapi dari negara lain ke AS termasuk dari Indonesia," ujar Bambang. 

Berdasarkan data kurs tengah Bank Indonesia, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada Selasa mencapai Rp13.708 per dolar AS, menguat dibandingkan hari sebelumnya Rp13.776 per dolar AS. Dalam dua pekan terakhir, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS bergerak di kisaran Rp13.700-Rp13.800 per dolar AS
(dni)

Sumber : Okezone

Kamis, 22 Maret 2018

Harga Emas Antam Naik Drastis Jadi Rp657.000/Gram | Rifanfinancindo Palembang

Rifanfinancindo - Palembang - Harga emas yang dijual oleh PT Aneka Tambang (Antam) naik Rp8.000 per gram hari ini. Dengan demikian, Harga emas Antam 1 gram dibanderol Rp657.000 per gram dari harga sebelumnya Rp649.000 per gram. 

Sementara, harga pembelian kembali alias buy back juga naik Rp9.000 per gram menjadi Rp580.000 per gram dari harga sebelumnya Rp Rp571.000 per gram.

Perdagangan hari ini, Kamis (21/3/2018), harga emas Antam ukuran 2 gram dibanderol Rp1.277.000 dengan harga per gram Rp638.500. Harga emas 2,5 gram dibanderol Rp1.586.500 dengan harga per gram Rp634.600.

Harga emas 3 gram dipatok Rp1.898.000 dengan harga per gram Rp632.667. Harga emas 4 gram senilai Rp2.520.000 dengan harga per gram Rp630.000. Sementara harga jual emas 5 gram ditetapkan Rp3.140.000 dengan harga per gram Rp620.500. Harga emas 10 gram dijual Rp6.205.000 dengan harga per gram Rp620.500. 

Harga emas 25 gram Rp15.412.000 dengan harga per gram Rp616.480. Harga emas 50 gram sebesar Rp30.711.000, dengan harga per gram Rp614.220.

Selanjutnya, harga emas 100 gram sebesar Rp61.296.000, dengan harga per gram Rp612.960. Untuk harga emas 250 gram mencapai Rp152.944.000, dengan harga per gram Rp611.776, dan harga emas ukuran 500 gram dihargai Rp305.595.000 dengan harga per gram Rp611.190.

Sementara untuk emas batik ukuran 10 gram, dijual dengan harga Rp6.694.000 dengan harga per gram sebesar Rp669.400, dan ukuran 20 gram dijual dengan harga Rp12.965.000 dengan harga per gram sebesar Rp648.250.
(dni)
Sumber : Okezone


Rabu, 21 Maret 2018

Pertemuan The Fed Dimulai, Dolar AS Kian Menguat | Rifan Financindo Palembang

Rifan Financindo - Palembang - Kurs dolar AS menguat terhadap mata uang utama lainnya pada akhir perdagangan Selasa (Rabu pagi WIB), ketika Federal Reserve AS memulai pertemuan kebijakan moneter dua harinya. 

The Fed dijadwalkan akan mengumumkan keputusan kenaikan suku bunganya pada Rabu waktu setempat atau Kamis (22/3/2018) pagi waktu Indonesia. Ekspektasi pasar untuk kenaikan suku bunga pada Maret mencapaih 94,4% menurut alat FedWatch CME Group.

Sementara sebagian besar pelaku pasar memperkirakan the Fed akan menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin (bps), mereka juga akan mencari petunjuk tentang apakah bank sentral akan bertahan pada jalur untuk tiga kali kenaikan suku bunga tahun ini, atau apakah mereka mengharapkan untuk memperketat kebijakan lebih lanjut.

Para investor juga akan mengamati secara seksama perkiraan kuartalan baru dari pejabat-pejabat Fed yang akan dirilis pada Rabu pukul 02.00 waktu setempat (19.00 GMT), disusul oleh sebuah konferensi pers pertama dari Jerome Powell sebagai Gubernur The Fed.

Tidak ada data ekonomi utama yang keluar pada Selasa (20/3/2018).

Indeks dolar AS, yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama, meningkat 0,66% menjadi 90,358 pada akhir perdagangan.

Pada akhir perdagangan New York, euro turun menjadi USD1,2255 dolar AS dari USD1,2353 pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris turun menjadi USD1,4004 dari USD1,4043 pada sesi sebelumnya. Dolar Australia turun menjadi USD0,7684 dari USD0,7719.

Dolar AS dibeli 106,44 yen Jepang, lebih tinggi dari 105,94 yen Jepang pada sesi sebelumnya. Dolar AS bergerak naik menjadi 0,9553 franc Swiss dari 0,9496 franc Swiss, dan naik menjadi 1,3082 dolar Kanada dari 1,3057 dolar Kanada. (yau)
(rhs)

Sumber : Okezone