PT Rifan Financindo - Tsunami melanda wilayah Selat Sunda dan sekitarnya
Sabtu malam (22/12). Beberapa negara mengeluarkan travel advice untuk
warga negaranya.
Berdasarkan pantauan detikTravel, setidaknya ada 3 negara yang mengeluarkan peringatan. Yakni Inggris, Kanada dan Australia.
Dilihat
detikTravel dari situs resmi GOV.UK, pemerintah Inggris merilis travel
advice pada Minggu (23/12/2018). Mereka meminta warganya yang apabila
tengah berada dekat area kejadian untuk selalu mengikuti arahan pihak
berwajib setempat.
"On Saturday 22
December 2018 the coastline around the Sunda Strait which lies between
Java and South Sumatra experienced a tsunami/high-tide, with damage and
casualties reported. If you are in the area, please follow the local
authorities' advice. The British Embassy is in contact the Indonesian
authorities and monitoring the situation closely," tulis laman GOV.UK.
Hal
ini juga diikuti dengan Irlandia yang memberikan travel alert di laman
dfa.ie dengan status 'High degree of caution' atau peringatan tertinggi
jika ingin traveling ke Indonesia.
Selain itu, Australia juga
memberikan peringatan tertinggi bagi warganya yang berada di Indonesia.
Peringatan ini mencakup semua wilayah Tanah Air. Terlebih bagi warganya
yang dekat area tsunami untuk memantau BNPB dan BMKG.
"A tsunami
hit coastal areas around the Sunda Strait on 22 December 2018, affecting
the Pandeglang, South Lampung, and Serang districts (including the
resort area of Anyer), causing significant loss of life. The Indonesian
Ministry of Tourism has told tourists to stay away from the Sunda Strait
for the time being. Australians already in the area should follow the
advice of local authorities and monitor current information from
official government sites or social media accounts such as @infoBMKG and
@BNPB_Indonesia," tulis laman smartraveller.gov.au.
Pemerintah
Kanada juga mengimbau warganya yang di Indonesia untuk berhati-hati
terhadap kondisi cuaca dan alam. Terlebih, pasca kejadian tsunami di
Selat Sunda, pemerintah Kanada memberikan status yang sama seperti
Australia, yakni 'high degree of caution'.
"On December 22, 2018 a
tsunami occurred in the Pandeglang, and South Lampung regions triggered
by an undersea landslide after the eruption of Anak Krakatau volcano.
The tsunami caused many casualties. If you're in or around the affected
areas, follow the instructions of local authorities and monitor local
news for information," seperti tertulis di laman travel.gc.ca.
Pemerintah
Kanada juga menjelaskan bahwa Indonesia merupakan negara berada di zona
seismik aktif yang rentan bencana alam. Sehingga, peringatan terhadap
berbagai periwisata alam selalu diberikan kepasa warganya yang berada di
RI.
"Indonesia is located in an active seismic zone and is prone
to a multitude of natural disasters such as earthquakes, tsunamis,
flooding, volcanic eruptions and drought," tulis laman tersebut. (sna/aff)