Rabu, 15 Juli 2020

Rupiah Masih Loyo, Dolar AS Mantap di Rp 14.457

Petugas Bank Mandiri menunjukan uang Dollar Amerika (USD) di kantor Cabang  Bank Mandiri, Jakarta, Senin (23/4/2018).
Foto: Grandyos Zafna
PT Rifan Financindo Berjangka - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah pagi ini ada di level Rp 14.457. Angka ini tercatat lebih tinggi 82 poin (0,5%) pada perdagangan hari ini.
Demikian dikutip dari data perdagangan Reuters, Rabu (15/7/2020). Hingga pukul 09.20 WIB, dolar AS tercatat bergerak di rentang Rp 14.457-14.525.
Jika ditarik sejak awal Juli, dolar AS terpantau cenderung menguat. Pergerakannya stabil di level Rp 14.300-14.500an.

Dari data RTI, dolar AS pagi ini ada di level Rp 14.442. Angka tersebut menguat 3 poin (0,02%) pada perdagangan hari ini.

Dibandingkan sepekan yang lalu, dolar AS tercatat menguat 0,2% terhadap rupiah. Sementara secara month to month, penguatan dolar AS terhadap rupiah mencapai 2,5%.

Selain terhadap rupiah, dolar AS pagi ini juga menguat terhadap dolar Australia, euro, dan poundsterling. Sebaliknya kalah unggul terhadap yuan China, yen Jepang, dan dolar Singapura.

Sementara rupiah sebaliknya. Meski kalah unggul terhadap rupiah, pagi ini unggul terhadap dolar Australia, yuan China, euro, dan dolar Singapura.(eds/eds)
Sumber : CBNC Indonesia
Baca Juga :

Info Lowongan Kerja

Rifan Financindo
PT Rifan Financindo
PT Rifan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar